Disinyalir Menipu Ratusan Juta Rupiah, Oknum Dewan Kerinci Bakal Diseret ke Ranah Hukum


Jambi- Mantan ajudan Gubernur Jambi Fachrori Umar, Satria B Darma alias Ari Gabon terancam bakal diseret ke ranah hukum. Pasalnya, pria yang kini menjabat sebagai Anggota DPRD Kerinci dari Partai Nasdem ini diduga telah nekat menipu S.

Kepada Sekoja.co.id, S mengaku kalau dirinya memang pernah dimintai sejumlah uang oleh Ari Gabon. Kata S, uang tersebut diberikan kepada Ari Gabon dengan janji akan memberikan pekerjaan di lingkup Pemprov Jambi.

“Benar, saya memberikan uang ratusan juta rupiah kepadanya. Saat itu dia (Ari, red) janji akan menggantinya dengan pekerjaan,” kata S, Rabu (24/6/2020).

S menambahkan, setelah uang diambilnya, hingga kini pekerjaan yang dijanjikannya tidak terealisasi. “Dia mengambil uang itu dengan dalih permintaan istana (Rahima Fachrori dan Mayang Sari) . Memang saat itu dia menjabat sebagai ajudan Gubernur Jambi.” beber S.

“Waktu itu, dia mengambil uang saat dirinya maju sebagai Calon Anggota Legislatif Kerinci,” tegasnya lagi.
S menyebutkan, kalau dirinya memiliki bukti-bukti yang kuat untuk membawa Ari Gabon ke ranah hukum. Tegasnya, selain mengantongi bukti rekaman percakapan, S juga menyimpan bukti-bukti lainnya.
“Saya masih menunggu etikat baik darinya. Kalau memang tidak juga ditanggapi, saya siap membawa kasus ke manapun,” tegasnya lagi.
Sementara itu, hingga berita ini diturunkan Ari Gabon belum bisa dimintai komentarnya terkait hal ini. Pasalnya, saat dihubungi via Whats App, tidak dibalas.
Terpisah, Ria Mayang Sari yang juga merupakan Anggota DPD-RI juga belum bisa dimintai komentarnya terkait hal ini. Sama dengan Ari, RMS juga tidak membalas pesan yang dilayangkan via Whats App-nya

Artikel ini telah tayang di Sekoja.co.id dengan judul "Diduga Menipu Ratusan Juta Rupiah, Oknum Dewan Kerinci Bakal Diseret ke Ranah Hukum"
Sumber : Sekoja.co.id