Pemkot Sungai Penuh dan Kesbangpol Ikuti Rakor Persiapan Pelaksanaan Pilkada Serenta Via Online

 


Sungai Penuh, - Bertempat di Ruang Pola kantor walikota Sungai Penuh, Walikota Sungai Penuh, Sekda Kota Sungai Penuh,Dandim 0417, Kapolres Kerinci, Kajari, KPU, Bawaslu, Kominfo, BPBD, Kepala Satpol PP dan Para Pejabat Kesbangpol Sungai Penuh menghadiri rakor koordinasi persiapan pelaksanaan pilkada serenta 2020.


Rakor yang diadakan via aplikasi Zoom ini diadakan langsung Kemendagri RI, Acara Video Conference bersama Menko Polhukam, Mendagri, KPU Pusata, Bawaslu Pusat, Panglima TNI, Kapolri, Jaksa Agung, Kabin dan Kasatgas Covid 19.


Kaban Kesbangpol ketika dihubungi media ini, mengatakan bahwa rakor pengamanan dan penegakan hukum protokol kesehatan covid 19 pada pilkada serentak 2020 sedang berlangsung.

" Ya benar, rakor sedang berlangsung saat ini," Kata Kaban Kesbangpol Kota Sungai Penuh, Leddi Sepdinal, SH.