Bangun Sinergitas Dengan Awak Media, Pemkot Sungai Penuh Gelar Coffee Morning

SUNGAIPENUH - Guna peningkatan Sinergitas dalam peningkatan pembangunan disemua sektor, tidak hanya membangun komunikasi dengan Forkompomda, serta pejabat dilingkup pemkot Sungai Penuh.


Hari ini, Jum'at (16/7) Walikota Ahmadi Zubir dan Wakil Walikota Alvia Santoni, melaksanakan Coffee Morning bersama para insan pers liputan Kota Sungai Penuh.

Bertempat diruang Aula kantor walikota, Wako Ahmadi dan Wawako Antos, langsung berbaur dan bercengkrama dengan para awak media yang hadir. Suasana hangat, akrab dan dekat, terasa sangat kental, antara walikota dan wakil walikota dengan awak media.

Dalam sambutannya, Wako Ahmadi dan Wawako Antos, guna mendukung program pemerintah kota Sungai Penuh, dirinya berharap kedepan terbangunnya sinergi yang kuat antara pemerintah dengan para insan pers.

"Kita sama-sama ingin Kota Sungai Penuh maju dan berkeadilan. Itu tidak terlepas dari dukungan dan peran rekan-rekan media," ungkap Ahmadi Zubir.

Acara yang digagas oleh Bagian Humas dan Protokol dan Dinaskominfosta, berjalan dengan baik dan penuh keakraban.

"ini adalah silaturrahim perdana dengan awak media, sejak pak walikota dan pak wakil walikota dilantik," ungkap Plt. Kabag Humas dan Protokol, Toni Evaidi, usai kegiatan.

Tani juga berharap kedepan, hubungan keakraban ini, tetap terjalin. Sehingga, pembangunan di kota Sungai Penuh, bisa lebih maju dan ekonomi masyarakat lebih meningkat.

"sesuai dengan saran dari pak wali dan pak wakil walikota, mari kita bersinergi sesuai dengan tugas dan fungsi kita masing-masing'" harapannya.

Terakhir, dirinya mengucapkan terimakasih atas dukungan dan kehadiran insan Pers pada acara Coffee Morning dengan walikota dan wakil walikota Sungai Penuh.

Kegiatan juga dihadiri Pj Sekda Alpian, SE.MM, para Asisten sekda,  kepala dinas Kominfosta, kepala Bappeda,  Kepala BKD dan sejumlah pejabat dilingkup pemkot Sungai Penuh. (HF/HMS)