Video Polisi Putar Balik Travel Anak Anum Kembali Ke Sungai Penuh

Foto : Satu unit kendaraan berpenumpang umum dari PO. ANAK ANUM KERINCI telah diputar balik kan kembali ke arah Sungaipenuh, Hari ini pukul 10.45 Wib di Pospam Puncak. Sebelumya akan menuju Kota Padang/Laman FB Polres Kerinci

Virus Corona, - Tindakan tegas dilakukan oleh Polisi penjaga cek point, Kendaraan roda 4, PO. Anak Anum disuruh balik putar arah ke Sungai Penuh. Tindakan ini bisa di cek dilaman FB Polres Kerinci.



Demi memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 serta menindaklanjuti Isi Permenhub RI No 25 tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Musim Mudik Idul Fitri 1441 H dalam rangka Pencegahan Penyebaran Covid-19, dan diteruskan surat KEMENTERIAN PERHUBUNGAN DIREKTORAT JENDERAL PERHUBUNGAN DARAT BALAI PENGELOLA TRANSPORTASI DARAT WILAYAH V - PROVINSI JAMBI.

Yang mana surat tersebut ditujukan kepada pimpinan otobus untuk menghentikan sementara pelayanan pengangkutan penumpang, dan wajib mengembalikan biaya tiket secara penuh 100 persen kepada calon penumpang yang telah membeli tiket pada tanggal 24 April hingga 31 Mei 2020.

Tindakan yang dilakukan petugas cek point ini mendapat simpati dan dukungan dari pengguna media sosial Facebook.

Erlina Erlina
Klu ingin virus cepat berakhir Ikutilah....Arahan pemerintah ...mantap pak polisi👍👍
Menhutri Agus Agus
Mantap,,, demi kita semua,, yg mada dan tetap beroperasi kirim sopirnya ke amerika sana pak polisi
Anto Aquini
mantap....trim pak,selamat bertugas...semoga slalu di beriKESEHATAN....amin...

Silahkan kunjungi informasi petugas cek point di laman FB Polres Kerinci dengan memberikan komentar dan likenya secara baik dan bijaksana (tim)