Silaturahmi di Tiga Desa Seleman, Warga Yakin Modis Mampu Wujudkan Pemerataan Pembangunan


KERINCI- Kandidat calon Bupati dan wakil Bupati Kerinci, Monadi-Edison, menggelar silaturahmi bersama warga di tiga Desa Seleman. Tiga desa tersebut yakni Desa Koto Tengah, Seleman, dan Desa Pasar Sore, Kecamatan Danau Kerinci, Sabtu (03/02).

Adanya pertemuan ini, menunjukkan semakin besarnya dukungan terhadap putra mantan Bupati Kerinci, H Murasman, untuk maju di Pilkada Kerinci.

Kegiatan pertemuan itu, dihadiri tokoh adat, pemuda dan juga disambut baik oleh masyarakat setempat.

Tokoh masyarakat tiga Desa Seleman, Mukhlis, mengatakan, terima kasih kepada Monadi-Edison yang telah mengabulkan undangan masyarakat tiga desa.

"Dan kami berharap Monadi-Edison bisa mewujudkan pemerataan pembangunan di Kerinci ini," ujar Mukhlis.

Dia meyakini, Monadi dan Edison akan mampu memenangkan Pilkada Kerinci, karena mendapat dukungan dari semua kalangan masyarakat, terutama kelas menangah ke bawah.

 “Saya pantau, dari Muara-Emat sampai Telun Berasap,banyak yang menginginkan Monadi sebagai bupati,” tegasnya.

Semenatara Monadi, dalam sambutannya menjelaskan, pemimpin yang dibutuhkan di Kerinci adalah yang mau mendengar aspirasi dan keluhan rakyatnya. Apalagi Kerinci punya sumber daya manusia yang memadai.

Hanya perlu menempatkan pejabat sesuai bidang keahliannya, sehingga dapat menjalankan kinerja yang baik. "Pemerintah harus menjadi solusi bagi masyarakatanya," tutup Monadi. (M2c)