Siaga Covid-19 Puskesmas Kumun Koordinasi Dengan 9 Kades
Masyarakat Butuh Informasi Lebih Terkait Bahaya Covid-19
Sungaipenuh, PJ - Guna pencegahan dan pemutusan mata rantai penyebaran Coronavirus Disease (Covid-19) diwilayah kecamatan Kumun debai, Tim dari Puskesmas Kumun turun Berkoordinasi dengan 9 kepala desa di kecamatan Kumun debai.
Koordinator Poli Jiwa, Puskesmas Kumun, Afrina melalui akun facebooknya, memberikan apresiasi kepada seluruh kades di kecamatan Kumun debai. Pasalnya, seluruh Kades mengapresiasi tindakan pihak Puskesmas.
Malah menurut dia, 9 kepala desa di Kumun debai, siap memberi informasi kepada pihak Puskesmas. Salah satunya, jika ada warga baik dari luar negeri maupun dalam negri yg keluar daerah.
Sebaliknya, tegas Afrina, pihaknya selalu siaga menerima laporan dari masyarakat, khusunya terkait informasi Covid-19. Disamping itu, sebut dia, masyarakat bisa menghubungi petugas desa masing masing untuk konsultasi walaupun TDK sakit.
Kepala desa ulu air, Jonimo Hendra, mengapresiasi program Puskesmas Kumun. Malah menurut dia, pihaknya siap mendukung program ini.
"kita memberi apresiasi, Covid-19 inikan sudah menjadi masalah dunia, makanya harus dimulai dari diri sendiri dan lingkungan," sebut Jonimo.
Sementara itu salah seorang masyarakat Kumun debai, Julia mengatakan, masih banyak warga yang belum mengetahui informasi terkait Corona. Sehingga, perlu dilakukan sosialisasi lebih jauh dari pihak terkait.
"kita hanya tahu dari TV, jadi perlu sosialisasi lebih dari pemerintah, khususnya pihak Puskesmas, kapan perlu Door to Door," singkat Julia. (hen)