KPU dan Dinas Kesehatan Umumkan 4 Anggota PPS di Sarolangun Reaktif Rapid Tes Covid 19


SAROLANGUN,- Berdasarkan hasil rapid test covid-19 yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Sarolangun bekerja sama dengan Dinas Kesehatan kabupaten Sarolangun terhadap anggota Panitia Pemilihan Suara (PPS), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) beserta Sekretariat PPK dan Anggota Petugas Pemuktahiran Data Pilih (PPDP) pada pemilihan gubernur provinsi Jambi mendatang, tercatat ada empat orang anggota PPS yang reaktif.
Hal ini disampaikan oleh kepala dinas kesehatan Kabupaten Sarolangun, Bambang Hermanto yang didampingi ketua KPU Sarolangun, M. Fakhri kepada sejumlah awak media, Senin (13/07/2020). Dikatakan Bambang, bahwa dari total anggota petugas penyelenggara pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jambi sebanyak 1.806 telah dilakukan rapid tes sebanyak 1.779 orang, dan 4 orang diantaranya reaktif.
“Hasil pemeriksaan rapid test yang kita lakukan ada 4 orang petugas PPS yang dinyatakan reaktif rapid test. Adapun jumlah petugas PPS yang belum dilakukan rapid test sebanyak 8 orang,” ujar Bambang, Senin (13/07/2020).
Menurutnya, keempat orang petugas yang reaktif rapid test tersebut akan dilakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing selama 14 hari, setelah itu akan dilakukan rapid test kembali, jika masih reaktif maka akan dilakukan uji swab covid-19.
“Jika pada rapid test itu masih reaktif, pihaknya akan lakukan pengambilan swab dan pihak keluarga ataupun yang berkontak langsung dengannya akan dilakukan rapid test. Dan kami pastikan mereka bisa isolasi mandiri,” katanya lagi.
Dijelaskannya, sampai pada tanggal 14 Juli 2020, pihaknya masih akan melakulan rapid test susulan pada penyelenggara pemilu, sebab masih ada delapan orang yang belum dilakukan rapid test karena akses jalan yang sulit.
“Kami masih melakukan sampai tanggal 14 dan petugas akan turun ke lokasi untuk melakukan rapid test,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua KPU Sarolangun, Muhammad Fakhri mengatakan memang ada beberapa anggota penyelenggara yang belum dilakukan rapid test yakni PPS Lokasi di daerah Dusun Dam Siambang, Kecamatan Mandiangin, hal itu disebabkan akses jalan yang sulit dilalui hingga para petugas belum bisa keluar.
“Tidak bisa keluar dari Dusun Dam Siambang itu, insyaallah besok mereka akan melaksanakan rapid test dahulu, sebelum mereka bimtek,” ujar ketua KPU Sarolangun.
Seperti diberitakan sebelumnya, seluruh penyelenggara pemilu di Kabupaten Sarolangun pada Pilgub Jambi 2020 mendatang, mulai dari PPDP, PPS, PPK hingga anggota KPU dilakukan rapid test, hal itu dilakukan untuk memastikan bahwa penyelanggara pemilu pada Pilgub Jambi 2020 mendatang bersih dari virus Covid-19.

sumber : Newsjambi.id